Perbedaan SEO Onpage dan SEO Offpage
ANWARI MEDIA – SEO adalah teknik yang dilakukan agar situs web bisa muncul di posisi teratas mesin pencarian. Tetapi, supaya situs tersebut bisa muncul di posisi teratas harus menggunakan kata kunci yang tepat dan tertarget. Penggunaan SEO ini memang cukup rumit dan mempunyai dua cara dalam penerapannya, yaitu SEO Onpage dan SEO Offpage.
Apakah perbedaan dua cara tersebut? Mari simak penjelasannya di bawah ini.
SEO Off Page
Teknik ini dilakukan di bagian eksternal atau pada situs bagian luar. Contoh penerapan teknik SEO Offpage adalah satunya dengan mencantumkan link web Anda di lain. Atau sering juga disebut dengan istilah backlink.
Backlink ini memiliki peran yang penting, karena dengan penggunaan backlink ini dapat meningkatkan pengunjung situs web Anda. Pengunjung tersebut berasal dari situs web lain yang kemudian mampir ke web Anda.
Anda bisa melakukan backlink ini melalui media sosial dibawah ini:
● Forum
● Media Sosial
● Media Bookmark
● E-mail
● Blog
● Artikel.
SEO On Page
Teknik yang kedua ini merupakan lawan dari teknik SEO Offpage. Jika pada cara pertama yang digunakan adalah bagian eksternal, maka pada teknik ini lebih difokuskan pada bagian internal tanpa mengurusi bagian luar. SEO ini memiliki pengaruh yang besar, karena SEO Onpage mempengaruhi kinerja SEO Offpage. Jadi, apabila SEO Offpage tidak di imbangi dengan Onpage yang mendukung maka semuanya akan percuma.
Bagian-bagian dari Onpage adalah:
● Tags title
● Heading
● URL
● Alt Teks gambar
● Loading Page
● Konten dari situs web
● Link internal.
Kata kunci yang ada dan sesuai tema web Anda bisa diletakkan di bagian tersebut di atas. Namun, perlu diperhatikan jangan sampai Anda malah menumpuk kata kunci pada setiap bagian. Kata kuncinya sebisa mungkin disebar dan ditempatkan sealamiah mungkin jangan sampai terkesan dipaksa. Karena jika dipaksakan, software pada mesin pencarian dapat membaca penggunaan kata kunci yang terlalu dipaksakan.
Baca: Sudah Saatnya Produk UKM Go Online, Begini Alasannya
Jika Anda bertanya-tanya diantara keduanya manakah yang paling penting? Maka jawabannya adalah bahwa keduanya sama penting. Karena kedua cara di atas saling berkaitan satu sama lain. Jika ada salah satu yang berjalan dengan baik, tetapi yang satunya mengalami gangguan maka akan berpengaruh juga.
Nah, lebih baik Anda terlebih dahulu membuat website yang memiliki kualitas baik dan tentunya pengguna yang ramah. Masalah penggunaan SEO On page maupun SEO Off page itu hanya untuk menunjang agar lebih banyak yang tertarik untuk berkunjung ke situs Web Anda.
Hal tersebut dikarenakan jika sejak awal sudah memiliki kualitas website yang baik, maka dengan teknik diatas tentunya akan membuat situs web yang Anda miliki menjadi lebih sempurna dan memiliki hasil sesuai yang diharapkan.
Dari penjelasan mengenai perbedaan teknik SEO Onpage dan SEO Offpage, semoga dapat dijadikan referensi sebelum Anda berpijak lebih jauh mengenai dunia digital.